Jokowi!
Jokowi!
Namamu mengudara membentang Pertiwi
Jokowi!
Jokowi!
Namamu menggetarkan seluruh Negeri
Jokowi!
Jokowi!
Namamu menggelombang seluruh Samudera
Jokowi!
Jokowi!
Kini engkau Pemimpin tanah air
Tak ada yang berbisik
Tak ada yang berdiam diri
Rakyat mengelukan namamu, merayakan kemenangannya
Rakyat menanti tetes keringatmu, menampung hasil akhir kerjamu
Harapan kami dalam genggammu
Cita-cita kami dalam langkah-langkahmu
Masa depan kami dalam keputusanmu
Kami menanti Indonesia dalam agendamu
Maju, bangkit, dan hebat
Teruntukmu Presidenku, Joko Widodo
0 Komentar di sini:
Post a Comment